Kisah Sedih di Balik Penampilan Doraemon Tanpa Telinga
Doraemon adalah robot penolong yang diciptakan pada abad ke-22 bersama keenam temannya. Saat masih bersekolah di sekolah pelatihan robot, Doraemon sejatinya berwarna kuning dan memiliki telinga. Doraemon mempunyai seorang adik perempuan bernama Dorami. Berbeda dengan kakaknya, Dorami adalah robot penolong yang pintar dan mendapat predikat murid teladan di sekolah pelatihan robot.
Doraemon dan Dorami
Sewaktu tes robot, Doraemon selalu ceroboh. Dia salah dalam seluruh tes pelatihan robot, sehingga dia dipilih untuk menjadi penjaga bayi. Pada saat bayi yang diasuhnya sudah besar, dia membuat robot berbentuk tikus, tetapi robot itu malah memakan telinga Doraemon. Akibatnya, Doraemon harus menjalani operasi, namun telinganya tetap tidak bisa dikembalikan. Walau tak punya telinga, pendengaran Doraemon tidak terganggu.
Setelah pulih, Doraemon masih sedih meratapi bentuk tubuhnya yang tak lagi sempurna. Tak tega melihat sang kakak terus bersedih, Dorami mengusulkan Doraemon minum cairan penyemangat.
Sayang, akibat kecerobohannya, Doraemon malah meminum cairan penyedih sehingga dia malah semakin sedih.
Doraemon lalu menangis sampai air matanya seperti air terjun dan membuat cat kuning di tubuhnya berubah warna menjadi biru. Selain itu, suaranya pun menjadi serak akibat menangis terlalu kencang.
Makanan kegemaran Doraemon: kue dorayaki
Dilansir Curiosite, Doraemon bepergian ke abad 21, atas perintah Sewashi (cicit Nobita dari cicit yang paling kecil). Ini terpaksa dilakukan untuk membuat perubahan yang mempengaruhi masa sekarang. Diceritakan, di masa depan, keluarga Nobita hidup dalam penderitaan karena utang yang diwarisi dari kakek buyut mereka yakni Nobita sendiri.
Sewashi memutuskan mengirim Doraemon kembali ke masa lalu untuk membantu Nobita menjadi orang yang lebih baik. Idenya adalah bahwa kehadiran Doreamon akan mengubah masa depan dan meningkatkan kesejahteraan keluarga Nobita.
Doraemon dan Nobita
Doraemon pun tiba di masa lalu, muncul dari dalam laci meja Nobita. Dia tinggal bersama Nobita sejak saat itu dan mencoba menghentikannya dari segala kegagalan hidup. Setiap kali Nobita mendapat kesulitan, Doraemon mencari gadget dalam sakunya untuk digunakan mengatasi masalah.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar